Flutter adalah sebuah kerangka kerja aplikasi seluler sumber terbuka yang dibuat oleh Google. Flutter digunakan untuk mengembangkan aplikasi pada berbagai sistem operasi seperti Android, iOS, Windows, Linux, MacOS, serta menjadi metode utama dalam pembuatan aplikasi Google Fuchsia. Dengan kemampuannya yang unggul dalam memberikan performa tinggi dan tampilan antarmuka yang menarik, Flutter semakin populer di kalangan pengembang aplikasi di seluruh dunia.
Perkembangan pesat teknologi dan kebutuhan akan aplikasi seluler yang responsif dan user-friendly menuntut pengembang untuk terus meningkatkan keterampilan mereka. Pelatihan “Mobile Application Development with Flutter” hadir untuk menjawab kebutuhan ini. Pelatihan ini dirancang untuk mengembangkan keterampilan teknis dan soft skill peserta, sehingga mereka dapat menguasai Flutter secara komprehensif.
Melalui pelatihan ini, peserta diharapkan dapat memahami konsep dan praktik terbaik secara mendalam dan menerapkannya dalam pekerjaan mereka, sehingga dapat menghasilkan aplikasi yang inovatif dan berkualitas tinggi.